Kadang yang perlu kita lakukan adalah mencari hikmah dari setiap yang terjadi didalam hidup kita. Akhir-akhir ini banyak hal yang terjadi, perlu merenung kadang dan menemukan titik balik dari setiap pertanyaan yang riuh dikepala. Kenapa kadang merasa sendiri banget ya? atau kadang merasa jenuh banget ya?
Ada beberapa hal yang bisa kita pilih. Pertama, perlukah kita mencari validasi, perlukah kita untuk terpaksa mengikuti dan perlukah kita untuk ikut sesekali. Kedua, atau mungkin ini adalah cara tuhan menghadirkan waktu yang diberikan kepada kita untuk senantiasa menyisihkan waktu untuk berinvestasi yang berguna bagi kehidupanmu kelak. Dari kedua pilihan tersebut, sebetulnya tidak ada yang salah, tergantung caramu menyikapinya dan mungkin sesekali kita perlu tau apa konsekuensinya.
Berinvestasi juga bermacam-macam, tidak selalu tentang uang tapi yang ingin dicarakan ditulisan ini adalah investasi ilmu. Mungkin pernah mendengar kalimat tabur tuai, jadi kalimat ini mendefinisikan bahwa apa yang kamu alami hari ini, adalah hasil dari yang telah kamu lakukan dimasa lalu. Sama halnya ketika kamu memilih untuk menginvestasikan waktu yang kamu miliki untuk menuntut ilmu, ini akan sangat berguna tentunya untuk dirimu dan kamu bisa menerapkan ilmu tersebut dalam pengimplementasian secara langsung dilapangan serta kamu bisa mentransfer ilmu yang kamu miliki dan dibagikan terhadap orang yang tidak kamu kenali dan tidak memintamu sama sekali. Tapi tentunya disetiap pilihan selalu ada konsekuensi yang harus diterima dan dijalani, mungkin merasa jenuh, sepi dan stress. Biasanya yang menguatkan adalah tujuan yang sudah kamu tetapkan. Tenang semuanya akan kembali normal, cukup dirasakan, dinikmati dan dijalani dan jangan merasa terbebani.
Tulisan ini juga bermaksud untuk lebih menyadarkan bahwa tabur tuai itu ada, jangan sampai kita terlalu terlena dan tidak mengetahui arah yang pasti untuk masa depan, apapun yang terjadi didepan nanti, kita tetap perlu memiliki planning. Kita tetap perlu berusaha, walaupun akhirnya tidak sesuai dengan yang rencanakan, karena balik lagi bahwa hidup ini teka-teki dan hidup ini penuh konsekuensi, tidak selalu berbanding lurus, tapi kita perlu tahu usaha apapun yang kita lakukan tidak akan pernah sia-sia, harus selalu yakin bahwa usahamu pasti akan ter-generate dan terakumulasi dikemudian hari. Lebih kepada percaya bahwa rumus hidup seperti itu ada.
Hidup yang saat ini dijalani juga perlu di syukuri dan sesekali di evaluasi, supaya kita tahu langkah apa yang perlu kita lakukan selanjutnya dan mau dibawa kemana kah kehidupan kita ini kelak. Semua ada ditanganmu, yang sesekali kita dipengaruhi oleh orang-orang terdekat kita dalam pengambilan keputusan, tidak apa, karena memang perlu terkadang tapi kadang juga perlu mendengarkan diri kamu sendiri, tinggal menentukan porsinya seperti apa.